Sabtu, 13 Januari 2018

Soal Simulasi Lengkap dengan Kunci Jawaban UN Bahasa Indonesia Tahun 2018 (Bag.10)

Aqqae.com_ Kali ini admin akan bagikan kepada kalian contoh soal simulasi ujian nasional bahasa Indonesia tahun 2018. Semoga soal-soal ini yang admin bagikan ini dapat membantu kalian dalam mencariu referensi soal-soal ujian nasional terbaru. Selamat belajar semoga sukses.

1. Kesalahan penggunaan ejaan terdapat pada kalimat ....
A. Saya suka menonton tayangan film Habibie dan Ainun
B. Film  Surga Yang Tak Dirindukan dibintangi oleh Laudya Chintya Bella
C. Tokoh film Bulan Terbelah Di Langit Amerika  adalah Hanum
D. Film Cinta Suci Zahrana diangkat dari novel karangan Habiburrahman El Shirazy

Kunci Jawaban: A

2. Penggunaan tanda baca tidak tepat terdapat pada kalimat ....
A. Para pengungsi memerlukan: sembako, obat-obatan, dan selimut.
B. Hanya ada dua pilihan bagi para pejuang kemerdekaan, merdeka atau mati.
C. Fakultas itu mempunyai dua jurusan: Jurusan Ekonomi Akuntansi dan Jurusan Ekonomi Syariah
D. Beni membawa keperluan mandi: handuk, sabun, pasta gigi, dan sikat gigi.

Kunci Jawaban: A

Soal Simulasi Lengkap dengan Kunci Jawaban UN Bahasa Indonesia Tahun 2018 (Bag.10)
kajiansiswa.blogspot.com

3. Perhatikan paragraf berikut!
Peranan dokter hewan di masyarakat sangat banyak. Mereka tidak hanya mengobati hewan sakit, tetapi juga membantu meningkatkan kesehatan masyarakat. Misalnya, dokter hewan berperan dalam pengendalian hewan potong atau ternak. Dokter hewan melakukan pemeriksaan secara ketat terhadap Daging, Susu, atau Telur sebelum dikomsumsi masyarakat.
Penulisan ejaan yang tepat untuk kalimat bercetak miring adalah ....
A. Dokter hewan melakukan pemeriksaan secara ketat terhadap daging, susu, atau telur sebelum dikomsumsi masyarakat
B. Dokter hewan melakukan pemeriksaan secara ketat terhadap Daging, Susu, Atau Telur sebelum dikomsumsi masyarakat
C. Dokter hewan melakukan pemeriksaan secara ketat terhadap Daging, susu, atau telur sebelum dikomsumsi masyarakat
D. Dokter hewan melakukan pemeriksaan secara ketat terhadap daging, susu, Atau telur sebelum dikomsumsi masyarakat

Kunci Jawaban: A

4. Ayah menyuruh adik meminjam Kunci Inggris ke Pak joni.
Perbaikan yang tepat kalimat di atas adalah ....
A. Ayah menyuruh adik meminjam kunci inggris ke pak Joni
B. Ayah menyuruh adik meminjam kunci inggris ke Pak Joni
C. Ayah menyuruh adik meminjam Kunci inggris ke Pak Joni

Kunci Jawaban: C

5. Perhatikan kalimat berikut!
Di toko itu dijual: aneka kebutuhan pokok, beras, kopi dan gula.
Alasan penggunaan tanda baca tersebut tidak tepat adalah ....
A. Tanda titik dua hanya dipakai dalam naskah drama sesudah kata yang menunjukkan pelaku dalam percakapan
B. Tanda titik dua hanya dipakai sesudah kata atau ungkapan yang memerlukan pemerian
C. Tanda titik dua dalam kalimat tersebut dipakai pada akhir suatu pernyataan lengkap yang diikuti pemerian
D. Tanda titik dua dalam kalimat tersebut tidak dipakai jika pemerian itu merupakan pelengkap yang mengakhiri pernyataan

Kunci Jawaban: D

Soal Simulasi Lengkap dengan Kunci Jawaban UN Bahasa Indonesia Tahun 2018 (Bag.10) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Jagoan Aqqae

0 komentar:

Posting Komentar