Aqqae.com_ Kali ini admin akan bagikan kepada kalian contoh soal prediksi ujian nasional tahun 2018. Semoga soal bagian satu ini dapat membantu kalian dalam mencari berbagai referensi soal-soal ujian terbaru 2018. Jangan lupa untuk selalu berdoa dan memohon petunjuk di dalam belajar, sehingga apa yang kalian telah pelajari dapat bermanfaat demi masa depan yang lebih gemilang.
1. Bacalah paragraf yang benar!
1. Bacalah paragraf yang benar!
Beberapa tahun ke depan, Pemkab Tabalong akan membangun tiga jembatan. Pembangunan jembatan tersebut dimaksudkan untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi. Ketiga jembatan itu adalah Jembatan Desa Tebing Siring Kecamatan Tanjung yang merupakan sentra perkebunan karet. Jembatan Desa Tanta kecamatan Tanta dan Jembatan Awang Padang Kecamatan Kelua yang merupakan penghasil sektor pertanian dan perkebunan.
Gagasan utama paragraf tersebut adalah ....
Gagasan utama paragraf tersebut adalah ....
A. Pemkab Tabalong akan membangun tiga jembatan
B. Pembangunan jembatan mempercepat pertumbuhan ekonomi
C. Jembatan Desa Tebing Siring merupakan lalu lintas hasil perkebunan
D. Jembatan Awang Padang Kecamatan Kelua adalah hasil pertanian
Kunci Jawaban: A
2. Bacalah paragraf berikut!
(1) Boneka Upin dan Ipin laku keras di pasar. (2) Harga sepasang boneka tersebut berkisar Rp 60.000,00 sampai dengan Rp 80.000,00. (3) Boneka tersebut ada yang dipasok langsung dari negeri asalnya, Malaysia, juga ada yang disuplai dari Jakarta. (4) Memang selama ini selain menyukai kelucuan tokoh Upin dan Ipin, masyarakat juga mulai menggemari boneka kedua tokoh kartun tersebut.
Kalimat utama paragraf tersebut terdapat pada kalimat bernomor ....
A. (1)
B. (3)
C. (4)
D. (4) dan (1)
Kunci Jawaban: A
3. Bacalah teks ini dengan seksama!
Kereta Api Kahuripan dari Bandung ke Kediri anjlok di Desa Kaligunting Saradan Mediun Jawa Timur. Kecelakaan diduga disebabkan terlepasnya engsel dan as kereta, sehingga roda kereta keluar jalur. Tidak ada korban jiwa dalam dalam peristiwa tersebut. Mungkin karena kereta api hanya diisi sekitar 60 penumpang. Saat ditemui dilokasi kejadian, Kepala Humas PT Kereta Api Daerah Operasi VII Madium Wahyu Kartono menuturkan penyebab kecelakaan. Ada beberapa kemungkinan yang menyebabkan terjadinya kecelakaan, antara lain faktor prasarana: rel, kereta api, dan faktor teknis lainnya.
Kritikan terhadap isi bacaan tersebut yang tepat adalah ...
A. PT Kereta Api perlu meningkatkan sarana dan prasarana.
B. Masyarakat hendaknya berhati-hati apabila menggunakan jasa kereta api.
C. Kita harus membantu masyarakat yang terkena musibah akibat kelalaian petugas kereta api
D. PT Kereta Api harus memberikan santunan kepada penumpang yang terkena musibah.
Kunci Jawaban: A
Bacalah biografi tokoh berikut untuk menjawab soal nomor 4 dan 5!
Dahlan Iskan adalah anak dari pasangan Mohammad Iskan dan Lisnah. Dahlan Iskan anak ketiga dari empat bersaudara. Orang tua Dahlan Iskan bukanlah orang kaya. Bahkan, mereka sangat miskin. Dahlan Iskan dan saudara-saudarnya terbiasa hidup dalam kesederhannan.
Kehidupan telah menempah Dahlan Iskan semasa kecil sehingga menjadi pribadi pribadi yang tangguh. Ia dan sudara-saudarnya sering menahan sakit di perut karena lapar. Kemiskinan bukan berarti meminta-minta untuk dikasihani , melainkan harus dihadapi dengan bekerja keras dan usaha. Sepulang sekolah, Dahlan kecil tidak lantas bermain-main. Ia harus bekerja membantu orang tuanya, seperti menyabit rumput, menjadi kuli seset di kebun tebu, dan menggembala kambing. Akan tetapi, kegiatan ini tidak membuat Dahlan Iskan kecil kehilangan keceriaannya. Ia tetap menjadi anak kecil periang dan sesekali nakal.
4. Keistimewaan tokoh pada biografi tersebut adalah ....
A. Anak ketiga dari empat bersaudara
B. Sering sakit perut karena menahan lapar
C. Terbiasa hidup dalam kesederhanaan
D. Anak dari Mohammad Iskan dan Lisnah
Kunci Jawaban: C
5. Keteladanan yang patut dicontoh dari tokoh dalam biografi tersebut adalah ....
A. Beliau berasal dari keluarga miskin
B. Beliau selalu membantu orang tuanya sepulang sekolah
C. Semasa kecil menjadi anak periang dan sesekali nakal
D. Sering menahan sakit perut karena rasa lapar
Kunci Jawaban: B
6. Bacalah kedua teks berita berikut dengan seksama!
GARUDA MELEDAK DAN TERBAKAR
Teks I
Pesawat Garuda dengan nomor penerbangan GA 200 tujuan Jakarta - Yogyakarta Pkl. 06.50 WIB Rabu (7/3) meledak dan terbakar setelah terperosok 300 meter ke arah timur Bandara Adisutjipto. Akibat kejadian itu, 21 orang penumpang tewas, dan 92 orang lainnya mengalami mengalami luka berat dan ringan. Dua puluh korban tewas sudah tidak bisa dikenali lagi. Penyebab kecelakaan itu diduga karena cuaca buruk.
Teks II
Pesawat Garuda Indonesia dengan nomor penerbangan GA 200 jenis Boeng 247-400 jurusan Jakarta-Yogyakarta terbakar dan meledak setelah gagal mendarat di bandara Adi Sutjipto sekitar Pkl.07.08 WIB, Rabu (7/3) pagi. Menurut informasi dari pihak manajemen Garuda Indonesia bahwa korban selamat sebanyak 93 orang. Tujuh diantaranya merupakan kru pesawat, sedang jumlah korban tewas belum diketahui.
Persamaan isi kedua teks tersebut adalah ....
A. Kecelakaan Garuda Indonesia menyebabkan korban tewas
B. Kecelakaan Garuda Indonesia jurusan Jakarta-Yogyakarta
C. Musibah transportasi udara menimbulkan ledakan an kebakaran
D. Musibah pesawat Garuda yang merenggut banyak korban jiwa di Jakarta
Kunci Jawaban: B
7. Bacalah kedua teks berikut dengan saksama!
Teks I
Fenomena gerhana bulan dapat dilihat jelas oleh seluruh masyarakat di Indonesia. Sejak sore hingga Pkl. 18.00 WIB, Selasa 28 Agustus 2007 bulan mulai terlihat. Warga di seluruh Indonesia menyaksikan fenomena yang jarang terjadi ini dari liputan wartawan.
Teks II
Puncak gerhana bulan total yang terjadi 28 Agustus 2008, Pkl.17.30 WIB bulan tak dapat dilihat dalam waktu lama oleh seluruh masyarakat Indonesia, karena bulan baru muncul sekitar satu jam kemudian. Gerhana bulan terjadi saat sebagian atau seluruh penampang bulan tertutup oleh bayangan bumi. Kondisi demikian terjadi ketika bumi berada pada satu garis lurus antara matahari dan bumi, sehingga sinar matahari tidak dapat mencapai bulan.
Perbedaan penyajian kedua teks berita tersebut adalah ....
A. Teks I diawali dengan apa, teks II diawali dengan mengapa
B. Teks I diawali dengan apa, teks II diawali dengan bagaimana
C. Teks I diawali dengan siapa, teks II diawali dengan kapan
D. Teks I diawali dengan mengapa, teks II diawali dengan bagaimana
Kunci Jawaban: C
8. Bacalah kalimat-kalimat berikut!
(1) Ujian Nasional tahun ajar 2015/2016 dilaksanakan April 2016
(2) Menteri pendidikan dasar dan kebudayaan mengatakan dengan cara meningkatkan kelulusan maka siswa-siswi akan semakin giat belajar dan mutu pendidikan dapat berkualitas.
(3) Pemerintah mengharapkan nilai kelulusan lebih tinggi dari target yang ditentukan
(4) Pemerintah juga menyarankan agar pelaksanaanya berjalan dengan tertib dan aman.
Kalimat fakta pada paragraf tersebut terdapat pada kalimat yang bernomor ....
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
Kunci Jawaban: A
9. Bacalah paragaf berikut!
(1) Sebanyak 88 korban tewas meletusnya Gunung Merapi di Yogyakarta, kemarin di makamkan. (2) Bahkan, 64 jenazah di antaranya dimakamkan secara massal di TPU Sayegan, Kecamatan Godean, Sleman. (3) Pemakaman dilakukan karena kondisi seluruh jenaxah sangat bau dan sudah tidak dapat lagi teridentifikasi. (4) Warga yang menyaksikan proses pemakaman tersebut sangat haru.
Kalimat pendapat pada paragraf tersebut terdapat pada nomor ....
A. (1) dan (2)
B. (2) dan (3)
C. (2) dan (4)
D. (3) dan (4)
Kunci Jawaban: D
10. Bacalah paragraf berikut!
Bencana yang berupa gempa menimbulkan tsunami dan gunung meletus tengah melanda Indonesia. LSM Wahana Lingkungan Hidup pernah melakukan penelitian mengenai kondosi alam negeri ini. Hasilnya, 83% wilayah Indonesia merupakan daerah rawan bencana. Dengan demikian, angka tersebut menunjukkan bahwa zona aman di negara kepulauan ini sangat sedikit di bawah 20%.
Simpulan yang tepat isi paragraf tersebut adalah ....
A. Gempa di negara kita dapat menimbulkan bencana tsunami dan gunung meletus
B. Hasil penelitian LSM Wahana Lingkuan Hidup sangat meresahkan masyarakat
C. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa Indonesia termasuk negara rawan bencana
D. Gempa, tsunami, gunung meletus yang terjadi menunjukkan bahwa zona aman negeri Indonesia sangat sedikit
Kunci Jawaban: C
0 komentar:
Posting Komentar