Aqqae.com_ Teks ulasan merupakan hasil dari sebuah analisis terhadap berbagai aspek baik fiksi maupun nonfiksi. Analisis tersebut berisi tinjauan terhadap isi baik buku, cerpen, novel, film, drama, maupun puisi. Analisis atau tinjauan tersebut bertujuan mengetahui kualitas, kelebihan, dan kekurangan yang dimiliki karya sastra tersebut. Secara umum teks ulasan memiliki tujuan komunikatif. Teks ulasan dapat berupa sebuah resensi.
Resensi diartikan sebagai penilaian terhadap karya orang lain dengan memberikan pertimbangan baik dan buruk karya tersebut secara objektif. Penulis resensi harus menghindari unsur subjektivitas rasa senang atau tidak senang terhadap karaya tersebut. Oleh karena itu, penulis resensi harus memiliki wawasan luas tentang bahan yang akan diresensi. Resensi buku terbagi atas dua macam, yaitu resensi buku fiksi (sastra) dan resensi buku nonfiksi (nonsastra).
kajiansiswa.blogspot.com
Resensi berisi hal-hal sebagai berikut.
- Identitas buku (judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, dan tebal buku).
- Sinopsis, unsur ekstrinsik, unsur intrinsik (untuk buku fiksi), dan gambaran isi buku (untuk buku nonfiksi).
- Nilai buku (kelebihan dan kekurangan buku).
- Keterbacaan atau kecocokan pembacanya.
Bacalah kalimat-kalimat berikut!
- Film ini mengedepankan kisah drama dan memiliki latar belakang politik yang dapat dipercaya demi keutuhan cerita.
- Aspek tidak terduga tersebut dapat menjadi nilai untuk film dari MNC Pictures yang satu ini.
- Cerita yang disajikan di antaranya para demonstran akhirnya di jamu oleh MPR/DPR, perbincangan empat mata presiden dengan wakil presiden, dan juga keresahan dialami oleh warga kala itu.
- Dibalik '98 adalah sebuah film produksi MNC Pictures yang bercerita tentang peristiwa rusuh Mei 1998 mengenai tahta kepresidenan Soeharto dan Orde Baru.
- Aspek tidak terduga dalam beberapa adegan Dibalik '98 memiliki unsur komedi saat diperlihatkan tokoh-tokoh politik yang diperankan oleh aktor-aktor tak terduga.
A. 2-3-5-1-4
B. 3-5-4-2-1
C. 4-1-3-5-2
D. 4-3-5-2-1
Kunci Jawaban: C
Pembahasan: Kalimat utama dari kalimat-kalimat acak tersebut terdapat pada kalimat nomor 4. Kalimat nomor 1-2-3 dan 5 merupakan kalimat penjelas. Susunan tepat kalimat-kalimat tersebut terdapat pada pilihan jawaban C.
0 komentar:
Posting Komentar